Nah, karena aku ada tugas karena di-tag oleh si Huda Tula (sepupu -ku itu), makanya aku menuliskan 10 hal mengenai AKU. Hoho.. aku pikir awalnya menarik juga ya memberitahukan kepada orang lain beberapa hal mengenai diri kita sendiri. Makanya semangat juga nulis hal ini.
Langsung saja yak. Aku itu….
1. A Walker
Si Pejalan kaki. Itulah aku. Entah apakah jalan kaki itu karena kebutuhan, tidak disengaja, keisengan atau malah merupakan salah satu hobiku. Tapi terus terang aku sangat senang berjalan kaki.
Aku berjalan kaki kapan saja. Selain suka menggunakan kendaraan umum (maklum gak punya kendaraan pribadi), jalan kaki adalah alternative lain pergi ke suatu tempat selama menurutku sendiri jarak tersebut masih bisa ditempuh dengan berjalan kaki.
Aku bisa berjalan kaki seharian, bisa ke suatu tempat, atau bisa juga hanya iseng jalan kaki tanpa tujuan yang pasti hanya karena ingin tahu daerah baru sampai kakiku benar-benar tidak mampu lagi berjalan. Pernah (sering) aku berjalan kaki seharian sampai-sampai kakiku udah gak kuat lagi jalan dan terpakasa naik ojek pulang. Pernah juga aku iseng-iseng menghitung jarak yang aku temuh dengan berjalan kaki. Pernah mungkin sekitar 30-an km dan sampai kamar aku benar-benar gak sanggup lagi berjalan. Teman-temanku pun heran dengan niat jalan kakiku ini. Hahaha..
Aku berjalan kaki sering tanpa rencana, biasanya begitu aku keluar (kadang niat membeli makanan) namun karena sudah terlanjur jalan, maka aku akan melanjutkan berjalan kaki sampai berjam-jam walaupun dalan keadaan lapar. Selain itu pula, aku memiliki bakat tersesat, bila aku tidak tahu jalan, makan aku akan terus berjalan dan enggan untuk kembali ke jalan yang aku kenal karena alasan malu dan pantang terlihat tersesat. Oleh karena itu aku akan terus berjalan entah kemana dan setelah agak jauh maka aku akan kembali ke jalan awal #niat bener yak.
Berjalan kaki itu menyenangkan. Biasanya kalau lagi suntuk, maka aku akan keluar dan berjalan kaki. Banyak hal menyenangkan yang bisa dilakukan saat berjalan kaki dan entah kenapa aku merasa senang dan merasa lebih baik jika sudah berjalan kaki (dan lebih senang lagi kalau tersesat) #aneh emang. Btw, kakiku tidak kuat untuk berlari, namun kalau jalan kaki kemana saja oke kok.
2. Si Kaki Sulit
Ini sebenarnya julukan yang diberikan oleh teman-temanku di kantor. Ada hubungannya dengan point nomor 1 sih. Badanku ini, terutama bagian kaki entah kenapa tidak bisa diam. Masalahnya begini, kalau aku udah mulai bergerak, maka sering sekali bahu, tangan, terutama kaki (yang paling sering) menabrak sesuatu. Ketika berjalan melewati pintu, walaupun berjalan udah dipastikan jaraknya, bisa saja tiba-tiba bahuku atau kakiku menabrak pintu atau ujung tembok. Atau kalau ada kabel yang sudah ditempel di lantai makan aku akan tersandung kabel tersebut. Berjalan di antara tumpukan barang maka bisa saja kakiku tiba-tiba menabrak sesuatu.
Hahaha.. aneh emang. Tubuhku atau kakiku bergerak dengan mengenali semua yang ada disekitarnya, oleh karena itu, ketika ada barang baru maka sangat mungkin kakiku akan menabraknya.
Lagipula kekecauan yang ditimbulakan kaki di sepanjang jalan atau di mana saja aku berjalan sering terjadi. Yang paling heboh sih waktu aku memutuskan sambungan jaringan karena kesandung kakiku yang tidak sengaja. Haha.. itulah saya si kaki sulit.
3. Lemah terhadap kata “TOLONG”
Aduh, ini dia kelemahan saya. Aku gak bisa melihat orang lagi butuh pertolongan, terutama teman-temanku. Begitu mereka minta tolong, maka sebisa mungkin akau akan menolong sebisaku. Apalagi kalau ada ucapan “tolong”, aduuuh.. saya akan merasa sulit sekali menolak walaupun permintaan tolongnya susah.
Aku itu tipe orang yang mau repot dan direpotkan. Karena hal ini mungkin yang menyebabkan aku dikatakan kadang-kadang terlalu baik oleh eman-etmanku #haissh. Hehehe..
4. Pembenci rasa Kesepian
Yap, kesepian adalah hal yang sangat aku benci. Siapa sih di dunia ini yang mau merasakan kesepian? Tentunya kesepian ini bukan yang dimaksud sendirian atau sepi.
Kadang-kadang aku memang ingin sendiri, menyendiri dan tidak ingin berada di kerumunan orang lain namun hal itu bukan berarti kesepian. Begitu pula dengan sedang sendirian, suasana sepi bukan berarti kesepian. Justru saat seseorang sedang sendirian, banyak hal yang bisa dilakukannya, menyibukkan diri sendiri atau tidak melakukan apapun. Namun tidak merasa kesepian.
Kesepian itu menyakitkan, makan aku tak suka. Hahaha..
5. Si Pemalu yang Banyak Omong dan Susah Berbohong
Pemalu itu disebabkan karena kebiasaan waktu kecil, namun sekarang udah berkurang karena kadang jadi tidak tahu malu. Pemalu disebabkan hanya karena sisa dari sifat masa lalu (hah maksunya apa?
Banyak omong saya itu kalau udah ngomong, padahal dulu pendiam dan sekarang pun kadang-kadang diam. Naum kadang aku merasa aku berbicara lebih banyak dari yang seharusnya. Apalagi kalau bercerita mengenai sesuatu yang menyenangkan.
Nah, ini dia. Aku itu tidak suka berbohong, makanya apapun yang terjadi apapun yang aku rasakan atau apapaun yang terjadi bisa saja aku ceritakan kepada orang lain. Bisa juga secara blak-blakkan. Aku bisa saja menyembunyikan sesuatu, sesuatu yang seharunya tidak diketahui oleh orang lain atau apapun itulah. Namun, kalau harus menceritakan sesuatu yang berbeda dengan kenyataan, maaf, aku tidak bisaaaa….
6. Suka melawan arus
Nah, inilah tentang aku yang lain. Cenderung melawan arus dalam artian jika ada sesuatu yang aku suka, namau ketika banyak orang yang mulai menyukai, maka aku akan mulai tidak tertarik dengan hal tersebut. Aku hanya ingin memiliki atau menemukan atau mengalami sesuatu yang berbeda dari orang lain. AKu bukan tipe orang yang sering dan suka ikut-ikutan orang lain, keinginan orang banyak, kemauan orang banyak, kesukaan orang banyak.
Yah, sering kemakan omongan sendiri sih, namun itulah saya. Hehehe..
7. Si Pikiran Abstrak
Yah, inilah saya si pikiran abstrak. Teman-temanku mengakuinya.
Abis gimana lagi, kalau aku ngomong atau berniat ngelucu, mereka bukannya ketawa malah bingung. Atau ketawa karena bingung. Aku aku kadang-kadang (sering ding) aku punya pemikiran yang agak aneh dibandingin orang lain. Selalu saja ada ide-ide gak jelas atau hal-hal yang ‘aneh’ menurut orang lain. Aku ngomong pun kadang gak langsung dimengerti.
Tapi tidak mengapa, itulah keunikanku. Lagipula aku gak menyalahkan mereka dan marah kalau perkataanku gak dimengerti. Justru hal ini membuat sesuatu terasa seruuu…
8. Dulu suka warna biru, namun sekarang suka warna merah dan orange dan juga hitam.
Dulu aku suka warna biru, kesannya adem. Namun, lama kelamaan aku merasa biru itu kesannya ‘agak’ sedih dan aku kadang bikin suasana sedih #apasih?
Sejak 5 tahun belakangan ini aku sangat menukai warna merah dan oranye. Hitam, tentu saja dari dulu tetap suka. Hehehe..
9. Punya 500-an komik
Yey, sekarang jumlah komikku emang sudah melebihi 500. Wkwkwk.. Makanya kamarku penuh.
Tapi tetap aja akan terus bertambah. Kadang kepikiran mau dijual, tapi kok kadang ngerasa sayang juga.
10. Pengen jadi gemuk
Yoi, itulah yang saya inginkan. Dulu waktu kecil gemuk, eh makin gede malah semakin kurus. Hadeeeh..
Setelah ngeliat-liat foto sewaktu SMA dan kuliah, aku baru sadar kalau aku itu kurus banget dulunya. Syukurlah sekarang udah mendingan, naik sekitar 7 kg. Namun target tentu saja berat 65kg. Hahaha.. Masih ada target menaikkan berat badan 10kg lagi.
Wah, 10 hal itu ternyata sedikit dan banyak juga yak.
Sedikit – karena banyak hal yang ingin aku beritahukan tentang diriku. Kebiasaan kalau mulai nulis pengen diceritain semua. Padahal kan pengen bilang juga kalau aku itu suka waisata kuliner, pengen punya rumah makan, pengen jadi orang kaya dan lain-lain. Hahaha..
Banyak – 10 itu banyak jika aku harus memberitahu orang lain menganai aku sendiri. Entah orang lain bisa mengerti bahwa inilah aku. Lagipula aku bingung menceritakan apa saja yang pantas aku bagi dan yang tidak. Hehehe..
Sudahlah, itu saja ya. Aku udah melaksanakan tugas dari Huda. Aku gak tau tag itu adalah suatu keharusan atau semacam kebiasaan di dunia blog. Lagipula aku mau nge-tag siapa? Follower cuma 9 dan itupun orang-orang yang palingan sudah menceritakan tentang diri mereka sendiri. Hehehe..
Bukan bermaksud apa atau apa, tapi sudahlah saya tidak nge-tag siapa-siapa. Siapa tau mereka juga tidak ingin menceritakan tentang diri mereka sendiri. Hohoho…
Note :
1. Saat mengetik tulisan ini, kakiku sedang terasa agak aneh karena capek berjalan.
2. Saat mengetik tulisan ini, aku sempat ke toilet dan kembalinya kakiku sempat menabrak kursi dan pintu #haduh
3. Dingin oi..
yey! pecinta komik ya??pinjem dooonkk..hahaha
BalasHapus#sukakomikhobiminjem :D
1. aku juga kuat banget diajak jalan jauh. tapi aku lebih suka kalo ada yang nemenin. males aja, jalan sendirian jauh yang ada digodain abang becak ditengah jalan, haha
BalasHapus2. aku juga kdg2 gitu. cenderung sembrono sih. kalo suasana lagi ga enak bisa2 ngerjain apapun salah semua, sampe cuma buat nuang es dr plastik ke gelas pun bisa tumpah.
3. saya jadi tahu siapa yg nantinya bisa saya mintain tolong, hehe :p
8. wow, kok sama. tapi saya tetap suka biru.
9. kebalikannya saya. baca doang tp ga punya :p
10. samaaaa
komen saya panjang sekali...
Ra_best >> Hehehe, iya. suka baca komik. Dulu sih sering pinjem, tapi karena udah mampu beli sendir akhirnya koleksi deh. Pinjem boleeh, ke tempatku aja =)
BalasHapusYenny >>
1. Aku cowok, jadi gak takut digodain (jarang cewek yang godain. wkwkwk). Lebih senang sendiri soalnya lebih bebas kemana-mana.
2. Bukan karena melamun itu ya? wkwkwk..
3. Haduh! ah, yang penting kan ikhlas menolong #haissh..
8. Eh, tapi hijau lebih menentramkan dibanding biru.
9. Males sewa, pinjem pun jarang. makanya beli. hehe..
10. Mari kita sukseskan program menggemukkan badan. Banyak makan dan olah raga dan tetap semangaaaat...!!!
#balasannya pun panjang dan agak geje
eheheheh..dikerjain ya?
BalasHapusooo begitu// saya juga suka jalan kaki. tapi ga pantang untuk balik lagi. dan kadang tersesat juga si...
oohh..si huda sepupu kamu?? hmm...^^
BalasHapusHuda >> Hoho, iya dong. Dikerjain.
BalasHapusJalan-jalan sama saya siap-siap tersesat aja ya. hehe..
Fairysha >> iya. Aku dan Huda sepupu. Ayahku dan Ibunya Huda saudara kandung. Hehehe..